Monday, 30 June 2014

Penerimaan Mahasiswa Baru UNHAS 2014


Unhas, identitasonline.net-Unhas untuk tahun akademik 2014/2015 membuka empat jalur penerimaan mahasiswa baru program studi starata satu (S1).Berikut uraian singkat mengenai masing-masing jalur masuk tersebut;

SBMPTN
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui ujian tertulis dengan skala nasional. Pendaftaran, tata cara pendaftaran dapat dilihat pada laman http://snmptn.ac.id .

SNMPTN
Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) merupakan pola seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi-prestasi lainnya.

Pangkalan Data Sekolah Dan Siswa (PDSS) merupakan basis data yang berisikan rekam jejak sekolah dan prestasi akademik siswanya. Sekolah yang berhak mengikutsertakan siswanya dalam SNMPTN adalah sekolah yang mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan yang mengisikan data prestasi siswa di PDSS. Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang memiliki rekam jejak prestasi akademik di PDSS. Informasi lengkap dapat dilihat pada laman http://snmptn.ac.id
PM-JNS
Penerimaan Mahasiswa-Jalur Non Subsidi (PM-JNS) adalah salah satu sistem seleksi mandiri Unhas yang diharapkan mampu memprediksi kemampuan calon mahasiswa menyelesaikan studi tepat waktu dan mempunyai kemampuan finansial yang memadai.

Seleksi dilakukan melalui ujian tertulis secara terpusat. Skor hasil ujian diurutkan, lalu dialokasikan pada prodi pilihannya, dengan ketentuan bahwa peserta dengan nilai lebih baik diprioritaskan dialokasikan lebih dulu. Setiap calon hanya memilih satu pilihan prodi.

Pendaftaran dan tata cara pendaftran secara lengkap dapat dilihat pada lamanwww.unhas.ac.id/pmb/.

POSK
Penelusuran Prestasi Olahraga, Seni dan Keilmuan (POSK) merupakan sistem seleksi mandiri Unhas yang diharapkan mampu memprediksi kemampuan calon mahasiswa menyelesaikan studi tepat waktu dengan latar belakang keterampilan di bidang olahraga, seni dan keilmuan.

Seleksi dilakukan melalui ujian tertulis secara terpusat. Skor hasil ujian diurutkan, lalu dialokasikan pada prodi pilihannya, dengan ketentuan bahwa peserta dengan nilai lebih baik diprioritaskan dialokasikan lebih dulu. Disamping itu juga dilakukan tes keterampilan sesuai dengan bidang masing-masing calon mahasiswa.

Pendaftaran dan tata cara pendaftran secara lengkap dapat dilihat pada lamanwww.unhas.ac.id/pmb/  

Untuk calon Mahasiswa baru Universitas Hasanuddi tahun 2014 silahkan diperhatikan jadwal berikut


JALUR
PENDAFTARANONLINE
BIAYA
PENGUMUMAN HASIL
SNMPTN
6 Jan-6 Mar 2014 (PDSS)
17 Feb-31 Mar 2014 (Registrasi)
-
27 Mei 2014
SBMPTN
10-31 Mei 2014
Ipa/ips : 150.000
IPC : 175.000
7 JULI 2014
POSK
8-12 Juli 2014
200.000
19 Juli 2014
PM-JNS
8-12 Juli 2014
200.000
19 Juli 2014


No comments:

Post a Comment