Wednesday, 2 April 2014

Dasar Telekomunikasi. Istilah-istilah


  1. Sinyal adalah isyarat yang mengandung parameter-parameter yang dapat ditransmisikan.
  2. Komunikasi adalah proses pertukaran informasi antar individu melalui sistem simbol bersama. Telekomunikasi berarti proses komunikasi yang dilakukan melalui jarak jauh (tele=jarak jauh). Dalam kaitannya dengan komunikasi elektronika, telekomunikasi mengandung pengertian ilmu, teknologi dan cara-cara atau prosedur pemindahan atau penyebaran informasi berupa sinyal listrik melalui suatu media transmisi dalam jarak jauh.
  3. Makna inti dari propagasi suatu gelombang radio adalah menyebarkan (transmisi) gelombang elektromagnitik di udara bebas. Oleh karena itu kualitas hasil penerimaan sinyal sedikit maupun banyak juga dipengaruhi oleh kejadian-kejadian di luar angkasa.
  4. Antena dapat juga didefinisikan sebagai sebuah atau sekelompok konduktor yang digunakan untuk memancarkan atau meneruskan gelombang elektromagnetik menuju ruang bebas atau menangkap gelombang elektromegnetik dari ruang bebas. Energi listrik dari pemancar dikonversi menjadi gelombang elektromagnetik dan oleh sebuah antena yang kemudian gelombang tersebut dipancarkan menuju udara bebas. Pada penerima akhir gelombang elektromagnetik dikonversi menjadi energi listrik dengan menggunakan antena.
  5. Derau atau yang sering dikenal dengan noise merupakan sebuah sinyal yang tidak diinginkan dalam sistem komuniksi atau sebuah informasi.
  6. Modulasi merupakan suatu proses dimana informasi, baik berupa sinyal audio, video ataupun data diubah menjadi sinyal dengan frekuensi tinggi sebelum dikirim-kan.
  7. Amplitudo adalah simpangan terjauh dari suatu gelombang
  8. frekuensi adalah jumlah gelombang dalam satuan waktu
  9. Bandwith adalah lebar pita frekuensi yang dimiliki oleh suatu sinyal dalam mentransmisikan suatu data atau sinyal
  10. Transmiter adalah pihak yang mengirimkan atau memancarkan informasi
  11. Receiver adalah pihak yang menerima informasi atau sinyal
  12. Indeks Modulasi adalah ukran sejauh mana sinyal informasi termodulasi pada sinyal carier atau sinyal pembawa
  13. Modulator adalah alat yang digunakan untuk memodulasikan sinyal informasi kepada sinyal pembawa
  14. Demodulator adalah alat yang digunakan untuk memisahkan sinyal informasi dari sinyal termodulasi

No comments:

Post a Comment